Su Shi

Su Shi (苏轼) (8 Januari 1037 – 24 Agustus 1101) adalah sastrawan, penyair, pelukis, kaligrafer pada zaman Dinasti Song.[1] Su Shi kerap dipanggil dengan sebutan Su Dongpo (苏东坡).[2] Su Shi lahir di keluarga sastrawan di Meishan, sekarang provinsi Sichuan.[1] Ia belajar di bawah pengaruh Taoisme.[1] Pada tahun 1057, Su Shi yang masih berumur 19 tahun melewati ujian negara tertinggi saat itu dan mendapat gelar jinshi (进士).[1]

Su Shi
Patung Su Dongpo di dekat Danau Barat di Hangzhou
Patung Su Dongpo di dekat Danau Barat di Hangzhou
Lahir8 Januari 1037
Meninggal24 Agustus 1101
PekerjaanPenyair, Penulis esai, Pelukis, Seniman, Kaligrafer, Negarawan

Setelah ujian negara, ia menjabat di berbagai posisi di kerajaan.[1] Su Shi sering menggunakan puisi yang ia tulis untuk mengkritik politik di kerajaan.[1] Salah satu dari pejabat kerajaan yang ia kritik adalah Wang Anshi.[1] Hal ini menyebabkan Su Shi di kirim ke dalam pembuangan sebagai hukuman atas tuduhan kejahatan politik.[1] Biar begitu Su Shi tetap menulis dengan nama pena Su Dongpo.[1] Ia juga banyak menghasilkan kaligrafi, salah satunya berjudul Han Shi Tie yang mengungkapkan kesendiriannya dalam pembuangan.[1] Su Shi akhirnya mendapat kepercayaan kembali dan ditugaskan di Chengdu.[1] Namun Su Shi tidak pernah sampai pada kota itu karena ia meninggal dalam perjalanannya.[1] Ia meninggal pada umur 64 tahun.[1]

Referensi


🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianKejuaraan Eropa UEFA 2024KleopatraDuckDuckGoIduladhaTaqabbalallahu minna wa minkumJepangMinal 'Aidin wal-FaizinPeringkat Dunia FIFAKejuaraan Eropa UEFADavina KaramoyAhmad LuthfiTijjani ReijndersIndonesiaSunjaya Purwadi SastraRumaniaKurban (Islam)Dompet elektronikFacebookKejuaraan Eropa UEFA 2020Hari TasyrikYouTubeDaftar film Indonesia tahun 2024Joko AnwarTino KarnoAurélie MoeremansKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 (AFC)Hati SuhitaPembunuhan Muhammad Rizky Rudiana dan Vina Dewi ArsitaSapiKevin DiksCopa América 2024Lempar jamrahXNXXYandexMichelle ZiudithGoogle TerjemahanBen Sumadiwiria