Lola Akinmade Åkerström

Lola Akinmade Åkerström adalah seorang fotografer dan penulis perjalanan.[1][2][3] Dia juga menjabar sebagi pemimpin redaksi untuk Slow Travel Stockholm.[4] Karyanya telah ditampilkan di National Geographic Traveler, BBC, dan CNN.[5][6] Ia adalah penerima penghargaan Fotografer Perjalanan Tahunan pada 2018 dari Muster Award.[7]

Lola Akinmade Åkerström
Tempat tinggalStockholm, Sweden
Pekerjaan
  • Fotografer
  • Penulis perjalanan
Facebook: GeotravelersNiche Twitter: lolaakinmade Instagram: lolaakinmade Youtube: UCNSkTiVNe65y5x7sQDIGB2g Edit nilai pada Wikidata

Ia dibesarkan di Lagos, Nigeria, tempat ia menyelesaikan sekolah dasarnya. Ia kemudian pindah ke Amerika Serikat pada usia 15 tahun.[8] Pada usia 19, ia diterima di University of Oxford di Inggris tetapi tidak melanjutkan pendidikannya di sana karena kurangnya dana. Dia menerima gelar master dalam Sistem Informasi dari University of Maryland. Pada 2006, Åkerström pindah ke Swedia bersama suaminya.[9]

Karier

Åkerström memulai kariernya sebagai jurnalis lapangan di Eco-Challenge.[10] Dia bekerja selama 12 tahun sebagai pengembang Sistem informasi geografis sebelum menjadi fotografer profesional. Antara 2006 dan 2007, ia bergabung dengan Matador Network sebagai editor. Kemudian pada Oktober 2009 dia mengundurkan diri dari posisinya sebagai pengembang Sistem informasi geografis untuk mengejar kariernya di fotografi. Pada Juni 2011, Åkerström mengikuti program pra-seleksi yang diselenggarakan oleh Quark Expeditions untuk memilih seorang penulis yang akan bepergian ke Kutub Utara untuk proyek mendokumentasikan ekosistemnya. Pada 2012 ia berpartisipasi dalam lomba ekspedisi di Fiji, di mana ia memulai kombinasi keterampilan bepergian, fotografi, dan menulis.[11] Pada 2016, ia pergi ke Italia untuk menghadiri Situs Warisan Dunia UNESCO Sabbioneta dan Mantua untuk eksplorasi.[12]

Referensi


🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianKejuaraan Eropa UEFA 2024KleopatraDuckDuckGoIduladhaTaqabbalallahu minna wa minkumJepangMinal 'Aidin wal-FaizinPeringkat Dunia FIFAKejuaraan Eropa UEFADavina KaramoyAhmad LuthfiTijjani ReijndersIndonesiaSunjaya Purwadi SastraRumaniaKurban (Islam)Dompet elektronikFacebookKejuaraan Eropa UEFA 2020Hari TasyrikYouTubeDaftar film Indonesia tahun 2024Joko AnwarTino KarnoAurélie MoeremansKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 (AFC)Hati SuhitaPembunuhan Muhammad Rizky Rudiana dan Vina Dewi ArsitaSapiKevin DiksCopa América 2024Lempar jamrahXNXXYandexMichelle ZiudithGoogle TerjemahanBen Sumadiwiria