Komando Daerah Militer

wilayah operasional TNI Angkatan Darat
(Dialihkan dari Daerah militer)

Komando Daerah Militer (disingkat Kodam) adalah komando utama pembinaan dan operasional kewilayahan TNI Angkatan Darat.

Peta Komando Daerah Militer di Indonesia

Kodam merupakan kompartemen strategis yang memiliki tugas pokok menyelenggarakan pembinaan kesiapan operasional atas segenap komandonya dan operasi pertahanan aktif di darat sesuai kebijakan Panglima TNI. Sebuah Kodam dipimpin oleh seorang Panglima Kodam atau disingkat Pangdam yang berpangkat Mayor Jenderal (Mayjen TNI).[1]

Kekuatan Kodam terdiri dari Komando Resor Militer (Korem), yang membawahi Komando Distrik Militer (Kodim), yang membawahi Komando Rayon Militer (Koramil), yang membawahi Bintara Pembina Desa (Babinsa).

Kodam juga mengemban tugas dalam penyelenggaraan pendidikan pembentukan dan pengembangan untuk tingkat Tamtama dan Bintara yang operasionalnya dilaksanakan oleh Resimen Induk Daerah Militer (Rindam), sedangkan untuk tingkat Bintara Wanita dilaksanakan oleh Pusat Pendidikan Korps Wanita Angkatan Darat (Pusdik Kowad)

Dalam rencana ke depan, 19 Korem tipe A di Indonesia akan dinaikkan status menjadi Komando Daerah Militer (Kodam), 2 Kodam lama dihidupkan kembali, serta 1 pembentukan Kodam baru di IKN dan akan dipimpin oleh perwira tinggi bintang dua.[2]

Panglima

Daftar

Berikut daftar Kodam yang ada di Indonesia:
No
Nama
Dibentuk
Lambang
Wilayah
Markas
Situs web
1.Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan
20 Juni 1950 (sebagai Komando Tentara dan Teritorium I/Sumatera Utara)[3]
 Sumatera Utara
Medan
kodam1-bukitbarisan.mil.id
 Sumatera Barat
 Riau
 Kepulauan Riau
2.Komando Daerah Militer II/Sriwijaya
1 Januari 1946 (sebagai Sub Komandemen Sumatera Selatan)[4]
 Jambi
Palembang
kodam-ii-sriwijaya.mil.id
 Bengkulu
 Sumatera Selatan
 Bangka Belitung
 Lampung
3.Komando Daerah Militer III/Siliwangi
20 Mei 1946 (sebagai Divisi Siliwangi)[5][6]
 Banten
Bandung
siliwangi.tniad.mil.id
 Jawa Barat
4.Komando Daerah Militer IV/Diponegoro
5 Oktober 1950 (sebagai Divisi Diponegoro)[7]
 Jawa Tengah
Semarang
kodam4.mil.id
 Daerah Istimewa Yogyakarta
5.Komando Daerah Militer V/Brawijaya
17 Desember 1948 (sebagai Divisi I/Djawa Timur)[8]
 Jawa Timur
Surabaya
kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id
6.Komando Daerah Militer VI/Mulawarman
19 Juli 1958[9]
 Kalimantan Selatan
Balikpapan
kodam6-mulawarman-tniad.mil.id
 Kalimantan Timur
 Kalimantan Utara
7.Komando Daerah Militer IX/Udayana
27 Mei 1957 (sebagai Komando Daerah Militer Nusa Tenggara)[10]
 Bali
Denpasar
kodam-udayana.mil.id
 Nusa Tenggara Barat
 Nusa Tenggara Timur
8.Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura
17 Juli 1958 (sebagai Komando Daerah Militer Kalimantan Barat)[11]
2 Juli 2010 (pembentukan kembali)[12]
 Kalimantan Barat
Kubu Raya
kodam12tanjungpura.tni-ad.mil.id
 Kalimantan Tengah
9.Komando Daerah Militer XIII/Merdeka
16 Juni 1958 (sebagai Operasi Merdeka)
20 Desember 2016 (pembentukan kembali)[13]
 Sulawesi Utara
Manado
kodam13-tniad.mil.id
 Gorontalo
 Sulawesi Tengah
10.Komando Daerah Militer XIV/Hasanuddin
1 Juni 1957 (sebagai Komando Daerah Militer Sulawesi Selatan dan Tenggara)[14]
 Sulawesi Tenggara
Makassar
kodam14hasanuddin-tniad.mil.id
 Sulawesi Selatan
 Sulawesi Barat
11.Komando Daerah Militer XV/Pattimura
27 Mei 1957 (sebagai Komando Daerah Militer Maluku dan Irian Barat)
17 Mei 1999 (pembentukan kembali)[15][16]
 Maluku Utara
Ambon
kodam15pattimura.mil.id
 Maluku
12.Komando Daerah Militer XVII/Cenderawasih
17 Mei 1963[17]
 Papua Tengah
Jayapura
kodam17cenderawasih-tniad.mil.id
 Papua
 Papua Pegunungan
 Papua Selatan
8.Komando Daerah Militer XVIII/Kasuari
19 Desember 2016[18]
 Papua Barat Daya
Manokwari
kodam18kasuari.tni-ad.mil.id
 Papua Barat
14.Komando Daerah Militer Jayakarta
24 Desember 1949 (sebagai Komando Militer Kota Besar Djakarta Raya)[19]
 Jakarta
Jakarta
kodamjaya-tniad.mil.id
15.Komando Daerah Militer Iskandar Muda
22 Desember 1956 (sebagai Komando Daerah Militer Atjeh)[20][21]
5 Februari 2002 (pembentukan kembali)[22]
 Aceh
Banda Aceh
kodamim-tniad.mil.id
Rencana penambahan satuan
No
Nama
Dibentuk
Lambang
Wilayah
Markas
1.Komando Daerah Militer III/17 Agustus
17 April 1958 (sebagai Operasi 17 Agustus)[23]
 Sumatera Barat
Padang
 Riau
2.Komando Daerah Militer X/Lambung Mangkurat
17 Juli 1958 (sebagai Komando Daerah Militer Kalimantan Selatan)[24]
 Kalimantan Selatan
Banjarbaru
3.Komando Daerah Militer XI/Tambun Bungai
17 Juni 1958
 Kalimantan Tengah
Palangka Raya

Referensi

Lihat pula

🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianDuckDuckGoKleopatraVoice of AmericaDonald TrumpKejuaraan Eropa UEFA 2024KecubungKejuaraan Eropa UEFALamine YamalYazid bin Abdul Qadir JawasDaftar final Kejuaraan Eropa UEFADaftar presiden Amerika SerikatJepangMukesh AmbaniPartai KasihIndonesiaMikel OyarzabalIsraelTim nasional sepak bola SpanyolThe Da Vinci Code (film)Pembunuhan Muhamad Rizky Rudiana dan Vina Dewi ArsitaCopa AméricaSekawan LimoKejuaraan Eropa UEFA 2020YandexJusuf HamkaJoe BidenSembilan NagaDani OlmoKereta BerdarahShannen DohertyCopa América 2024PemerintahCarlos AlcarazPancasilaRodri HernándezDaftar final Piala Dunia FIFAÁlvaro Morata