Alambusa

Alambusa (Dewanagari: अलम्बुष; ,IASTAlambusa, अलम्बुष) adalah nama seorang raksasa dalam wiracarita Mahabharata. Ia merupakan putra Resi Srenggi (Resyasrengga). Alambusa turut membantu pihak Korawa melawan Pandawa saat perang di Kurukshetra berkecamuk. Ia bertikai dengan putra-putra Pandawa, yaitu Abimanyu, Gatotkaca, dan Irawan.

Alambusa
अलम्बुष
Tokoh Mahabharata
NamaAlambusa
Ejaan Dewanagariअलम्बुष
Ejaan IASTAlambusa
Kitab referensiMahabharata
Golonganraksasa
AyahSrenggi

Pada pertempuran pada hari kedelapan, Irawan—dengan memimpin pasukan naga—membantai laskar Gandhara, sekutu Korawa. Hal itu membuat Duryodana, pemimpin para Korawa menjadi gusar. Ia memanggil Alambusa untuk mengalahkan Irawan. Pada saat itu, baik Irawan maupun Alambusa sama-sama ahli dalam menggunakan sihir dan memanfaatkannya dalam pertempuran. Irawan berubah wujud menjadi naga, sedangkan Alambusa berubah menjadi garuda. Pasukan naga melindungi Irawan, tetapi Alambusa mengalahkannya dengan mudah, sebab garuda adalah musuh alami para naga. Saat tercekat menyaksikan kekalahannya pasukannya, Alambusa memenggal kepala Irawan. Pada akhirnya, Gatotkaca membalaskan dendam Irawan pada hari berikutnya.[1][2]

Referensi


🔥 Top keywords: Halaman UtamaIstimewa:PencarianKejuaraan Eropa UEFA 2024KleopatraDuckDuckGoIduladhaTaqabbalallahu minna wa minkumJepangMinal 'Aidin wal-FaizinPeringkat Dunia FIFAKejuaraan Eropa UEFADavina KaramoyAhmad LuthfiTijjani ReijndersIndonesiaSunjaya Purwadi SastraRumaniaKurban (Islam)Dompet elektronikFacebookKejuaraan Eropa UEFA 2020Hari TasyrikYouTubeDaftar film Indonesia tahun 2024Joko AnwarTino KarnoAurélie MoeremansKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 (AFC)Hati SuhitaPembunuhan Muhammad Rizky Rudiana dan Vina Dewi ArsitaSapiKevin DiksCopa América 2024Lempar jamrahXNXXYandexMichelle ZiudithGoogle TerjemahanBen Sumadiwiria